PT Masmindo Adakan Tanggap Darurat Lewat Water Rescue Training di Luwu

Berita, Daerah1263 Dilihat

Jpgluwu.com, LUWU – Awak Emas atau PT Masmindo kembali menggelar latihan bersama kesiapsiagaan bencana yang difokuskan pada materi water rescue handling atau teknik pertolongan di air. Kegiatan ini berlangsung di Pantai Ponnori, Desa Temboe, Kecamatan Larompong Selatan, Kabupaten Luwu, pada Minggu (2/11/2025).

Kegiatan tersebut diikuti oleh sejumlah instansi, antara lain Palang Merah Indonesia (PMI), Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD), dan Dinas Pemadam Kebakaran (DAMKAR) Kabupaten Luwu.

Instruktur pelatihan, Sopian Adi, membawakan materi tentang cara memberikan pertolongan terhadap korban di air serta teknik penyelamatan yang aman dan efektif. Menurutnya, kemampuan peserta dari berbagai instansi sudah menunjukkan peningkatan yang signifikan.

“Saya percaya para peserta sudah memiliki kemampuan yang baik dalam melakukan pertolongan pertama. Harapan saya, tahun depan pelatihan seperti ini bisa dilaksanakan kembali agar kita semakin siap menghadapi bencana,” ujar Sopian Adi saat ditemui usai kegiatan.

Latihan water rescue handling ini merupakan kegiatan kedua yang diselenggarakan oleh Awak Emas atau PT Masmindo. Melalui pelatihan tersebut, perusahaan berharap dapat meningkatkan kesiapsiagaan dan memperkuat kerja sama lintas instansi dalam menghadapi situasi darurat, khususnya di wilayah pesisir yang rawan bencana.