Persaja 74 Tahun Kejari Luwu Gelar Upacara dan Bacakan Amanat Jaksa Agung

Berita, Daerah14 Dilihat

Jpgluwu.com, Luwu-Kejaksaan Negeri Luwu menggelar upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-74 Persatuan Jaksa Indonesia (PERSAJA) Tahun 2025 di halaman Kantor Kejari Luwu, Senin (14/05/2025) dengan tema “PERSAJA Bersinergi Mendukung Institusi Wujudkan Asta Cita Penegakan Hukum”.

Kepala Kejaksaan Negeri Luwu, Zulmar Adhy Surya, S.H.,M.H., bertindak sebagai Inspektur Upacara, sedangkan yang bertindak sebagai Komandan Upacara, yaitu Andi Fadlan Abudzar Gifari, S.H. Upacara tersebut diikuti oleh para Kasi, Kasubagbin dan seluruh pegawai di Kejaksaan Negeri Luwu.

"/>

Kajari Luwu, Zulmar Adhy Surya, S.H.,M.H., yang bertindak sebagai inspektur upacara membacakan amanat Jaksa Agung Republik Indonesia, ST. Burhanuddin.

“Salah satu perwujudan komitmen PERSAJA untuk menjaga kedaulatan hukum yakni mendorong Kejaksaan untuk mendukung program-program Pemerintah yang dituangkan dalam visi dan misi Pemerintah.

Untuk itu pada hari ulang tahun PERSAJA ke-74 tahun 2025 ini mengambil tema “PERSAJA Bersinergi Mendukung Institusi Wujudkan Asta Cita Penegakan Hukum”.

“Perjalanan sejarah PERSAJA mencerminkan dinamika panjang perjalanan Kejaksaan Republik Indonesia. Dalam kongres pertama di Jakarta pada tanggal 6 Mei 1951, organisasi ini dibentuk untuk mewadahi perkumpulan bagi para Jaksa dalam mewujudkan marwah profesi Jaksa sebagai penjaga hukum yang independen dan bermartabat”.

“Peran Jaksa sebagai “pemegang kunci rahasia kesejahteraan umum” tersebut menegaskan tanggung jawab besar Jaksa dalam menjaga integritas hukum dan kepercayaan publik. Dalam menjalankan tugasnya, seorang Jaksa tidak hanya dituntut untuk profesional dan adil, tetapi juga harus memiliki kepekaan sosial serta komitmen kuat untuk melindungi hak-hak masyarakat”.

“Kiprah PERSAJA dalam perjalanan sejarahnya tidak hanya tercermin dari perubahan nama dan struktur organisasi, tetapi juga dari kontribusi nyata dalam membangun profesionalisme dan integritas para Jaksa dalam menjalankan tugas dan fungsinya”.

“Sebagai organisasi profesi yang berkomitmen terhadap pengembangan dan pemberdayaan Jaksa di Indonesia, PERSAJA telah mengambil peran strategis dalam mendorong reformasi sistem hukum pidana nasional.

Dalam mengemban tugas strategisnya, PERSAJA bukan sekadar menjadi organisasi profesi, melainkan juga berperan sebagai wadah untuk mencurahkan ide dan gagasan dalam pengembangan sistem hukum nasional.

Dalam konteks implementasi KUHP Nasional (Undang Undang Nomor 1 Tahun 2023), PERSAJA secara proaktif telah melaksanakan berbagai program menyeluruh mulai dari sosialisasi melalui seminar regional dan nasional, guna meminimalisir terjadinya disparitas penerapan KUHP Nasional yang akan berpotensi menimbulkan ketidakpastian hukum”.

Dalam amanatnya, Jaksa Agung juga berharap agar PERSAJA dapat terus berjuang dalam mewujudkan kesejahteraan profesi Jaksa.

“Kesejahteraan Jaksa adalah hal yang sangat penting dan tidak dapat dipisahkan dari upaya membangun penegakan hukum yang berintegritas. Kesejahteraan yang layak akan memperkuat loyalitas, menjaga integritas, dan mendorong kinerja yang optimal. Ini bukan semata-mata soal materi, tapi wujud 16 penghargaan terhadap pengabdian dan tanggung jawab besar yang diemban”.

“Momentum ulang tahun PERSAJA ini harus kita jadikan ajang refleksi untuk menilai kembali apakah kita telah setia pada nilai-nilai Tri Krama Adhyaksa: Satya, Adhi, dan Wicaksana, serta proyeksi untuk merancang langkah-langkah strategis ke depan demi menjadikan Kejaksaan Republik Indonesia sebagai institusi penegak hukum yang modern, humanis, dan berkeadilan”.

“Kepada seluruh pengurus PERSAJA, baik di Pusat maupun Daerah, saya ucapkan terima kasih atas dedikasinya dan apresiasi yang sebesar-besarnya atas pengabdian yang tidak kenal lelah. Teruslah menjadi garda terdepan dalam menjaga kehormatan profesi Jaksa. Kepada seluruh insan Adhyaksa, belajarlah dari sejarah, teladanilah integritas para senior kita, dan teruslah asah kemampuan teknis dan etika dalam setiap jenjang penugasan. PERSAJA adalah tempat terbaik untuk menempa karakter dan kompetensi”.

“Mari kita jaga semangat PERSAJA, kita rawat warisan sejarah, dan kita wujudkan Jaksa-Jaksa Indonesia yang berintegritas, profesional, dan dicintai rakyat. Selamat Ulang Tahun ke-74 PERSAJA. Semoga PERSAJA senantiasa menjadi tiang penyangga kejayaan Kejaksaan Republik Indonesia”, pungkasnya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *